Rabu, 06 Februari 2019

Wisata Hutan Bambu Keputih Surabaya

Hai sobat wisata…..

Untuk pertama kali aku mau memperkenalkan diri, namaku Shania yang akan selalu menceritakan tempat-tempat wisata yang saya kunjungi agar bermanfaat bagi sobat wisata.😁

Nah... kali ini saya akan mereview wisata Hutan Bambu yang ada di Surabaya sobat….., tepatnya ada di Jl. Raya Marina Asri, Keputih, Sukolilo, Kota SBY, Jawa Timur 60111. Tepat di sebelah Hutan Bambu Surabaya ini terdapat taman yang dinamai Taman Harmoni dan juga terdapat Terminal Keputihan juga berjejer dengan Taman Harmoni. Jadi jika sobat ke sini pasti asyik sobat, tidak hanya menikmati kesegaran Hutan Bambu saja, tapi juga dapat menikmati mekarnya bunga-bunga yang ada di Taman Harmoni, seru kan sobat wisata.

Hutan Bambu Keputih Surabaya

Foto diatas salah satu fotoku yang di ambil di Hutan Bambu Surabaya, bagi kalian yang suka hunting foto, di sini adalah tempat yang tepat, banyak loh yang hunting foto ke sini, apalagi kalian yang punya hobi fotografi dan punya kamera canggih, pasti hasilnya bagus, kalo fotoku diatas cuman modal foto kamera doang ditambah efek-efek wkwkwk, tapi karena latar belakang yang bagus jadi fotonya juga ikut bagus, keren kan sobat wisata.

Bagi sobat wisata yang bukan dari Surabaya dan mau berkunjung ayo kesini, tempatnya mudah dijangkau dan sudah ada di google maps, tinggal ketik aja hutan bambu Surabaya di google maps dan bakalan muncul deh…, di jaman serba canggih dan modern ini apa sih yang gk bisa, jalan bisa diakses sama semua kendaraan kok, untuk Biaya Masuknya Gratisssss…..cuman harus bayar Parkir ya, sekitar 3.000 aja kok buat sepeda motor. Begitu juga untuk Taman Harmoni masuknya juga Gratiss, untuk ke taman Harmoni cukup menyebrang jalan aja kok, gk jauh, tempatnya asik lagi.

Untuk Hutan Bambunya suasana disana asri banget, karena waktu itu pohon bambunya lgi rindang jadi hawanya sejuk aja, padahal daerah Surabaya panas dan tempat wisatanya juga masih agak dekat dengan jalan Utama, bagi kalian yang mau cari jajanan dekat wisata ini gk perlu kuatir kok, di sana ada yang jualan jajanan dan juga minuman. 


Bagi kalian yang mau jalan-jalan kesini aq sarankan gk hanya wisata di sini aja, tapi juga ke mangrove wonorejo, untuk tempatnya gk jauh kok dari hutan bambu, jadi dalam sehari kalian bisa berkunjung ke banyak tempat wisata, untuk wisata Mangrove Wonorejo akan ku ceritakan sesegera mungkin ya sobat wisata…😊

Oh iya sobat…..
karena aq adalah seorang mahasiswi, So...… Wisata yang akan aq ceritakan kebanyakan tempat wisata yang murah he..he..he…πŸ˜‹, maklum kantong mahasiswa kan tipis wkwkwk…., nah kalo aq traveling nih sobat, lebih suka traveling menggunakan sepeda motor, kalo sobat gimana?? komen dibawah ya....

Sobat Wisata kalau mau ambil foto disini harus pintar-pintar sobat, karena kalo lagi weekend disini bakalan rame, jadi klo mau hunting foto lebih baik hari biasa sih…, nah aq bakalan share foto-foto yang aq sama temnku dapet pas di Hutan Bambu, ada juga yang di Taman Harmoni, tapi karena udah kesorean jadi aq sma temenku cuman bentar di sana dan gk keliling-keliling. huft menyebalkanπŸ˜’






Sobat Wisata yang sudah pernah berkunjung ke Wisata Hutan Bambu Keputih Surabaya, punya cerita tersendiri gak??? pengalaman apa gtu disini??, bisa loh komen dibawah, kita bisa sharing-sharing nih, yang mau tau profilku bisa cek di sebelah ya...…. kutunggu cerita wisata sobat semua….
BYE...BYE,,,,,😘😘😘